Kamis, 19 November 2009

g-force



g-force is all about guinea pig. kalo mau liat marmut2 lucu jadi agen rahasia, mainan facebook, dan main dance dance revolution pake lagunya lady gaga, di film ini tempatnya. tanpa mengedepankan realitas, marmut2 ini jadi keliatan lucu dan realistis banget sebagai agen2 rahasia terbaik di FBI.

di pembukaan film, marmut2 pasukan g-force ini sudah harus mencuri barang bukti dari rumah penjahat bernama leonard saber. mereka terdiri dari darwin (marmut pemimpinnya), juarez (marmut cewek latin), blaster (marmut yang naksir juarez), dan speckles (tikus tanah yang jago komputer). dengan segala keberuntungan mereka berhasil memperoleh bukti bahwa saber akan menghancurkan dunia lewat alat2 elektronik produksi perusahaannya. ternyata eh ternyata, waktu file berisi bukti itu dibuka, yang ada cuman file mesin pembuat capuccino biasa.

karena kesalahan itu divisi marmut ditutup dan mereka semua mau ditangkap. pasukan g-force pun melarikan diri dan nyasar di sebuah pet shop. di sini mereka sekandang sama seekor marmut nge-rock bernama hurley dan seekor hamster bernama bucky. dengan ide cemerlang akhirnya mereka masing2 bisa melepaskan diri dari pet shop itu, walaupun speckles malah masuk ke mobil sampah dan dianggap gugur dalam tugas. pasukan g-force bisa ketemu lagi dengan ben dan marcie, yang melihara mereka, dan menyusun rencana untuk mengalahkan saber sebelum pemusnahan masal dimulai.

baru aja mereka nyusun rencana, ternyata alat2 elektronik produksi perusahaan saber di seluruh dunia berubah jadi robot. di sini pasukan g-force baru tahu kalau penjahat sebenarnya yang berada di balik rencana pemusnahan itu bukan saber, tapi ternyata... cuma seekor tikus tanah yang mau balas dendam. dia adalah speckles, temen mereka sendiri yang udah dikira mati. karena ini film keluarga, tentu aja tiba2 speckles jadi sadar dan menghentikan semuanya sebelum terlambat. mereka pun bersatu jadi g-force lagi kayak dulu, ditambah dengan hurley yang jadi anggota baru.

film ini memang udah turun sejak summer lalu, tapi karena seperti biasa di jogja turunnya telat webmis baru bisa (memaksakan diri) nonton sekarang. itu juga studionya cuman berisi nggak sampe 20 orang karena semua penonton udah kesedot sama film 2012. dari sisi cerita sih sebenernya g-force nggak jelek2 amat, malah pemilihan guinea pig alias marmut jadi keunikan tersendiri. kalo anjing mungkin udah biasa, jadi kenapa nggak milih kelinci atau reptil sekalian buat jadi agen rahasia selanjutnya? hehe.

g-force juga diperkuat barisan aktor dan aktris besar, baik sebagai pengisi suara maupun sebagai tokoh2 manusianya. darwin diisi suara oleh jon favreau, juarez oleh penelope cruz (sama2 latinnya), blaster oleh tracy morgan, dan speckles oleh nicolas cage yang barusan hip lewat knowing. stephen buscemi juga tampil sebentar sebagai pengisi suara bucky, si hamster yang mirip musang. barisan cast dan voice yang sangat menjanjikan untuk sebuah film animasi dengan tokoh utama marmut2 manis.

animasi film ini juga terhitung halus banget. lucu beneran deh ngeliat wajah2 para marmut yang bulunya bahkan bisa dilihat tiap lembarnya. lebih keren lagi tuh bulu matanya juarez yang superlentik, bagaikan make mascara keluaran maybeline. yang jelas, setelah nonton g-force webmis jadi pengin punya marmut sebiji aja, kalo bisa sih yang terlatih kayak mereka :D

0 comments: