Sabtu, 31 Oktober 2009

orthros no inu



judul dorama ini bisa diartikan sebagai dogs of orthros atau anjingnya orthros. kenapa judulnya begitu? jujur aja sampe nonton episode demi episodenya aku juga belum ngerti kenapa serial ini dikasih judul begitu.

premis utamanya adalah cerita dua pria dengan kekuatan berbeda. aoi adalah seorang guru yang punya kekuatan bisa membunuh siapapun cuman dengan menyentuhnya. walaupun aoi punya kekuatan mengerikan kayak gitu tapi aoi orangnya baik, dia nggak pernah bermaksud membunuh orang, hanya karena terdesak aja. lain lagi dengan ryuzaki, dia punya kekuatan menyembuhkan siapapun cuman dengan menyentuhnya. diberkati kekuatan baik kayak gini nggak menjadikan ryuzaki baik. selama 10 tahun dia dipenjara dengan tuduhan membunuh 3 orang, sebelum akhirnya melarikan diri dengan dibantu aoi secara nggak sengaja. ryuzaki juga nggak mau sembarangan nyembuhin orang, dia selalu minta imbalan (yang nggak selalu uang), itupun kalo dia pikir orangnya layak untuk disembuhkan.

mereka berdua berurusan dengan seorang detektif wanita bernama nagisa. detektif ini punya seorang putri yang sakit2an, tapi dia nggak membolehkan ryuzaki nyembuhin anaknya. alasannya adalah dia tahu kalo ryuzaki sebenernya bukan orang baik dan dia bakalan minta imbalan sesuatu untuk menyembuhkan anaknya. sementara itu, ryuzaki yang jadi buronan kekuatannya selalu dimanfaatkan orang2. misalnya aja seorang calon perdana mentri wanita yang meminta ryuzaki nyembuhin dirinya supaya menang pemilihan. belum lagi atasannya nagisa sendiri yang minta istrinya disembuhin dengan ngancam ryuzaki pake pistol. semuanya nggak selalu berhasil, karena seperti yang tadi udah disebutin, ryuzaki nggak nyembuhin sembarangan orang. baginya kalo ada yang disembuhin, pasti ada yang harus berkorban.

aoi yang punya kekuatan berlawanan itu berpikir bahwa mungkin keberadaannya adalah untuk menghentikan ryuzaki yang sebenernya jahat. di samping itu, aoi masih hidup dengan ketakutannya sendiri bakalan membunuh orang lain dengan nggak sengaja. sama dengan ryuzaki, ada juga yang mau memanfaatkan kemampuan aoi untuk membunuh orang2 lain.

dari sisi pemerannya, seneng banget bisa liat hideaki takizawa lagi setelah lama banget rasanya webmis nggak liat dia main dorama. cowok yang udah buanyak banget main dorama ini dulu bisa kita liat diantaranya di strawberry on the shortcake, majou no joken, dan my madonna. sekarang dia kembali lagi masih dengan ciri khas mukanya yang sangat-cowok-komik. kalo aoi diperankan sama ryo nishikido yang juga main di last friends. bedanya, kalo di last friends dia jadi cowok yang suka mukulin pacarnya dan berkepribadian aneh, kalo di sini dia jadi cowok dengan devil's hand.

dorama ini sesuai banget ditonton sama fans2nya takki yang hip awal tahun 2000-an dulu. waktu itu dia emang superimut sih, kalo sekarang... masih imut juga, cuman agak beda aja mengingat dia udah umur 27. pissss!

0 comments: